Saturday, 13 April 2013

Resep asyik mencegah stroke...

Beberapa hari tadi, saya mendapati kabar seorang teman telah berpulang ke Rahmatullah. sungguh suatu kabar duka saat mengetahui beliau meninggal karena stroke. berdasarkan hasil searching, penyakit ini merupakan penyebab kematian nomor tiga di dunia. nomor satunya karena berhentinya denyut jantung..!!!

Penyakit stroke merupakan serangan mendadak yang terjadi pada pembuluh darah otak yang disebabkan oleh penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah dalam otak. penyakit ini merupakan penyakit neurologik (syaraf) yang paling sering menyebabkan cacat dan kematian (kompasiana.com). Sebenarnya banyak cara untuk mencegah penyakit ini, mulailah hidup bersih, olahraga teratur, mikir yang happy-happy aja. hidup ini cuma sekali, kawan....pergunakan waktumu sebelum datang ajalmu...

Cara yang lain adalah dengan menjiplak kebiasaan nabi Muhammad SAW, yaitu cara mandi beliau yang dipercaya dapat menghindari penyakit stroke. Menurut Hadist Bukhari-Muslim, cara Nabi Muhammad SAW mandi adalah sebelum menyiramkan/mengguyur seluruh anggota badan dengan air, beliau berwudhu terlebih dahulu seperti wudhu untuk shalat. kemudian beliau membasahi seluruh tubuh dengan mendahulukan anggota tubuh yang kanan sebelum anggota tubuh yang kiri. Hal ini jika dilihat dari sisi  kesehatan adalah untuk menghindari perubahan suhu yang ekstrem pada tubuh. Karena tubuh manusia yang hangat, langsung disiram dengan air secara mendadak akan mengakibatkan perubahan suhu yang sangat mencolok dan akhirnya memberikan efek yang berbahaya bagi tubuh. ga jarang kita dengar ada orang yang meninggal setelah mandi pagi dan sebelumnya tidak tidur semalaman alias begadang. 

Temanku yang profesinya dokter juga pernah bilang kalo mandi, jangan langsung mengguyur kepala, karena beresiko stroke...jadi pelan-pelanlah....badan kita setelah bangun tidur perlu penyesuaian suhu...klo muslim...ambil wudhu terlebih dahulu. Tiru cara mandi nabi...oke...insyaAllah bermanfaat...



terinspirasi dari seorang teman yang telah berpulang ke Rahmatullah pada tanggal 11 April 2013
Semoga Amal Ibadahmu diterima disisi Allah SWT...aamiin...

2 comments: